Jumat, 30 Oktober 2009

Blog sekolah

untuk melihat blog sekolah lain dapat dilihat melaui http://smakembayanblog.blogspot.com

Senin, 19 Oktober 2009

Daftar nama siswa yang telah mengirim tugas melalui e-mail

  1. imhel cyhank
  2. danie narzest
  3. putra santoso
  4. syamsuar syam suar
  5. fajrin adrian
  6. widya jie
  7. ira cute
  8. enhi jie
  9. nasrul accunk
  10. phardi anto

Minggu, 18 Oktober 2009

Daftar nama siswa yang telah mengirmkan tugas melalui e-mail

  1. irha smansa
  2. Muh. sulfitrah
  3. A.Nurmuhsalaeno
  4. kasmawati
  5. jams risna
  6. riska icha
  7. imha cuters
  8. helmi rahim
  9. rahmat hidayat
  10. ah-youe nanank
  11. ira cute
  12. intank sweet
  13. satriani ani
  14. winda caiing
  15. rendy firman
  16. hadi muiz
  17. hikmah jutek
  18. dhani ondhenk
  19. syamtrisno parianto
  20. nurhikmah
  21. pangerang mandala
  22. asrina rahayu
  23. acha dhainre
  24. fajrin adrian
  25. widya jie
  26. nasrul accunk
  27. phardi anto
  28. enhi jie
  29. sri irmayanti dhede
  30. neng she
  31. eka ryska
  32. hadi muiz
  33. cewek manis
  34. aulia hambali
  35. annha asmaul
  36. fitry heart
  37. honey cha
  38. echi zmanza
  39. ikha purnama
  40. fhida amran

Jumat, 17 Juli 2009

PENERIMAAN SISWA BARU 2009/2010

LAPORAN KEGIATAN
MASA ORIENTASI SISWA (MOS)
SMA NEGERI 1 BINAMU
TAHUN PELAJARAN 2009/2010


A. PENDAHULUAN
1. Latar Belakang
Salah satu tujuan pendidikan nasional kita adalah mewujudkan kehidupan bangsa yang cerdas, baik secara intelektual, emosional maupun spiritual. Oleh karena itu, rasanya tidak salah apabila kita senantiasa berupaya memperbaharui semangat membangun serta meningkatkan penyelenggaraan sistem pendidikan nasional tersebut. Dengan segenap pengalaman yang kita miliki tidaklah berlebihan bila kita memberi perhatian yang cukup kepada keberhasilan di bidang pendidikan. Sudah merupakan tugas kita semua untuk melakukan langkah-langkah sebagai upaya dalam mencapai keberhasilan pendidikan anak-anak kita ke masa depan yang lebih cerdas, kreatif, berbudi pekerti luhur, serta tidak kalah dengan negara-negara lain yang sudah berhasil membenahi dunia pendidikan mereka.
SMA negeri 1 Binamu sebagai salah satu sekolah berpredikat unggulan di kabupaten Jeneponto telah berupaya semaksimal mungkin untuk melakukan langkah-langkah guna mencapai Tujuan Pendidikan yang telah ditetapkan. Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan melakukan kegiatan pembekalan terhadap siswa dengan berbagai pengetahuan awal sebelum mengikuti proses belajar mengajar. Kegiatan tersebut adalah kegiatan pelaksanaan Masa Orientasi Siswa (MOS) Tahun Pelajaran 2009/ 2010.

2. Dasar
Pelaksaan kegiatan Masa Orientasi Siswa (MOS) Tahun Pelajaran 2009/ 2010 didasarkan pada Surat Keputusan Kepala SMA Negeri 1 Binamu Nomor 258/I06.5/SMA.01/MN/2009 tanggal 27 Juni 2009

3. Tujuan
Tujuan pelaksanaan kegiatan Masa Orientasi Siswa (MOS) Tahun Pelajaran 2009/2010 adalah untuk memberikan pembekalan terhadap siswa/siswi baru dengan berbagai pengetahuan awal terutama yang berhubungan dengan program dan cara belajar serta melakukan sosialisasi tentang berbagai hal tentang SMA Negeri 1 Binamu.

4. Manfaat
Manfaat yang diharapkan dari kegiatan ini adalah tersedianya calon siswa/ siswi SMA Negeri 1 Binamu yang siap untuk dididik hingga memenuhi standar kompetensi yang disyaratkan dalam kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan.

B. RUANG LINGKUP KEGIATAN
Kegiatan pelaksanaan Masa Orientasi Siswa (MOS) meliputi
1. Pembagian gugus untuk mengikuti pelaksanaan Masa Orientasi Siswa Baru (MOS)
2. Upacara Pembukaan Masa Orientasi Siswa (MOS).
3. Pelaksanaan Tes Awal
4. Pelaksanaan Masa Orientasi Siswa berupa pengenalan lingkungan sekolah, aparat sekolah, cara belajar dan membina keakraban antara sesama peserta dan pengurus OSIS masa bakti tahun 2008-2009.
5. Pelaksanaan Tes Akhir.
6. Upacara Penutupan.

C. TEMPAT DAN WAKTU PELAKSANAAN.
Seluruh pelaksanaan kegiatan Masa Orientasi Siswa (MOS) dilaksanakan di kampus SMA Negeri 1 Binamu.
Kegiatan ini dilaksanakan selama 3 (tiga) hari dari tanggal 13 Juli 2009 sampai dengan 15 Juli 2009 (jadwal terlampir).

D. PESERTA DAN PANITIA
1. Peserta
Peserta dari kegiatan ini adalah seluruh siswa baru yang diterima melalui Seleksi Penerimaan Siswa Baru Tahun Pelajaran 2009/2010 dan telah melakukan pendaftaran ulang. Peserta berjumlah 271 orang yang terdiri dari 109 orang laki-laki dan 162 orang perempuan. Para peserta dibagi ke dalam 18 gugus yang masing-masing berjumlah 15 sampai 16 orang siswa setiap gugus (pembagian gugus terlampir).
Dari keseluruhan peserta yang hadir mengikuti kegiatan ini, telah diperoleh 10 (sepuluh) peserta terbaik (daftar terlampir).

2. Panitia
Panitia Pelaksana Kegiatan ini adalah guru dan staf serta pengurus OSIS SMA Negeri 1 Binamu yang keseluruhannya berjumlah 143 orang dengan perincian sebagai berikut:
- Guru dan Staf berjumlah 74 orang.
- Pengurus OSIS berjumlah 69 orang.

A. PEMBIAYAAN
Biaya penyelenggaran kegiatan ini bersumber dari anggaran sekolah yang sesuai.



Jeneponto, 16 Juli 2009
Ketua Panitia,

LAHAYA, S.Pd.
NIP. 130936534